BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Pagelaran balap motor terbesar di dunia, MotoGP musim 2018 telah melewati seri balapan ketiga. Hingga kini, posisi teratas masih dipegang oleh pembalap asal Italia, Andrea Dovizioso.
Walaupun hanya mampu finish di posisi kelima dalam balapan terakhir di Austin, Amerika Serikat, pembalapa Ducati tersebut mampu bertengger di puncak klasemen sementara MotoGP 2018 dengan perolehan 46 poin.
Berbicara tentang Dovi, begitu sapaan akrabnya, dikutip dari motogp.com, karir balapannya dimulai sejak tahun 2001, saat ia bergabung bersama dengan Aprilia di kelas 125cc. Kala itu Dovi menjalani kejuaraan dunia pertamanya di Mugello, namun berkahir dengan DNF.Â
Pada di tahun 2002, pembalap berusia 32 tahun tersebut kemudian bergabung dengan tim Scot Honda, dan masih pada kelas yang sama, yaitu 125cc. Bersama Honda, performa Dovi kian melejit. Hingga pada tahun 2004, ia berhasil meraih juara dunia dengan mengumpulkan poin terbanyak, yakni 293.
Masih dengan tim yang sama, pada tahun 2005 Dovi naik ke kelas 250cc. Dengan menampilkan performa yang cukup apik di kelas 250cc, setelah tiga tahun Dovi kembali naik kelas. Pada tahun 2008 Dovi naik ke kelas utama MotoGP dan bergabung bersama tim Jir Honda Scot.Â
Namun karir Dovi bersama Jir Honda Scot hanya bertahan satu musim. Pada tahun 2009 Dovi bergabung bersama tim Repsol Honda. Lagi-lagi tak bertahan lama, pada tahun 2012 Dovi bergabung dengan Yamaha Tech 3 karena kontraknya tidak diperpanjang oleh Repsol Honda.
Karir pembalap kelahiran Forli, Italia, 23 Maret 1986 tersebut bersama Yamaha hanya bertahan satu musim. Kemudian pada tahun 2013 Dovi pun bergabung bersama Ducati.
Kebersamaan Dovi dengan Ducati ini lah yang bertahan cukup lama. Dari tahun 2013 hingga kini, Dovi masih setia terhadap pabrikan motor asal kampung halamannya, Italia.Â
Selama menjalani karir di kelas utama MotoGP, pencapaian tertinggi Dovi terjadi pada tahun 2017 lalu. Dovi menduduki peringkat kedua dalam MotoGP musim tersebut.
Sedangkan di musim 2018, Dovi berhasil menjadi yang terdepan pada seri balapan pertama di Qatar beberapa waktu lalu.
Nah, dengan perolehan poin yang hanya terpaut satu angka dari pembalap muda asal Spanyol, Marc Marquez yakni 46 dan 45, dapatkah Dovi mempertahankan posisinya pada puncak klasemen?. (bpc11)
Â