BERTUAHPOS.COM, PAYAKUMBUH – Tak lama lagi siswa/i kelas XII akan mengikuti UAS dan UN. Di Kota Payakumbuh, Provinsi Sumatera Barat, ratusan siswa/i SMA Negeri 3 Kota Payakumbuh, menggelar kegiatan muhasabah dan motivasi.Â
Beberapa orang alumni yang sudah sukses dan berkiprah diberbagai bidang baik dipemerintahan, swasta, pelayaran hingga politik didaulat memberikan motivasi kepada 302 orang siswa yang akan mengikuti UN dan UAS.Â
Salah seorang alumni SMAN 3 angkatan 93, Devitra, S.Sos, M.Si menyampaikan bahwa kesuksesan itu tidak datang dengan sendirinya, tetapi butuh perjuangan keras dan sungguh-sungguh untuk meraihnya. Disamping kerja keras, semangat belajar yang tinggi juga harus dibarengi dengan doa kepada Allah.Â
“Jangan lupa juga bahwa kita bisa sukses adalah karena motivasi dan doa dari orang tua kita, guru-guru kita, keluarga, dan teman seperjuangan. Oleh karena itu jangan pernah durhaka kepada kedua orang tua kita, minta ridhonya dan maafnya setiap hari dan berbaktilah kepada keduanya, sebahagian hatinya dengan menunjukkan prestasi hasil belajar nanti. Karena sukses itu tidak tiba dengan sendirinya dan harus diperjuangkan,” sebut Devitra yang kini menjabat sebagai Kasat Pol PP dan Damkar Kota Payakumbuh, Sabtu (17/3/2018).Â
Tampak hadir Kepala Sekolah SMAN 3 Payakumbuh, Erwin Satriadi, ustadz yang membimbing muhasabah, Hanan, Lc, Alumni Al-Azhar Mesir. Alumni yang memberikan motivasi, David Bachri, Camat Latina, alumni angkatan 2000, Nofrizal, pengusaha, angkatan 94, Kapten Kapal Armen, angkatan 95, Kak Ros, Faskel Pamsimas, angkatan 97, dan Oyong, angkatan 2001, serta sejumlah guru SMAN 3 Payakumbuh.Â
David Bachri yang juga Camat Latina saat ini, mengingatkan hal yang sama dan memotivasi siswa untuk rajin beribadah seperti shalat wajib, shalat tahajud dan puasa senin kamis.
Alumni STPDN ini juga berbagi pengalaman dalam meniti pendidikan, dan berharap dari SMAN 3 angkatan 2018 ini akan diterima diberbagai perguruan tinggi bergengsi di Indonesia.Â
Dia juga menginformasikan adanya peluang pelatihan program kerjasama Pemerintah Kota Payakumbuh dengan PT Sahid Jaya. “Pemko Payakumbuh sudah melakukan kerjasama dengan PT Sahid Jaya, ini merupakan peluang tempat bekerja bagi adik-adik sekalian. Tentu harus dipersiapkan diri sejak dini, karena setelah lulus nanti adik-adik ada yang tidak melanjutkan ke perguruan tinggi, maka akan memasuki dunia kerja, maka persiapkan diri ditengah beratnya persaingan saat ini,” sebut David Bachri.Â
Kak Ros dari Angkatan 1997 juga tak kalah semangat memberi motivasi dan menjawab tanya jawab dari siswa dan siswi, dia menyampaikan bahwa antara kecerdasan intelektual, Â kecerdasan sosial dan spritual harus seimbang.
Begitu juga Kapten Kapal Armen yg telah menahkodai kapal keliling dunia ikut menceritakan berbagi pengalaman yang dapat menjadi motivasi bagi ratusan siswa/i di SMAN 3. Â Nofrizal angkatan 1995 dan Oyong angkatan 2001 pun memberikan semangat dan yel yel, “SMA Akasia hebat, SMA 3 jaya, jaya dan jaya”.
Kepala Sekolah SMAN 3 Payakumbuh, Erwin Satriadi mengaku bangga adanya motivasi yang disampaikan alumni SMAN 3 kepada siswa kelas XII ini. “Kami sangat bangga, semoga dengan motivasi ini menambah semangat anak-anak kita untuk lebih giat, rajin dalam mempersiapkan diri menghadapi UAS dan UN nanti,” harap Erwin. (bpc15)