BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARUÂ – Meskipun kurang peminatnya, Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru tetap mengusulkan lebih kurang 10.000 sambungan gas kota duntuk rumah tangga di tahun 2018 ini.
Hal ini diutarakan oleh Ingot Ahmad Hutasuhut selaku Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian (DPP) Kota Pekanbaru, Jumat (23/2/2018).
Kepada bertuahpos.com, Ingot menjelaskan pengusulan 10.000 sambungan di tahun 2018 ini telah melalui pendataan.
“Tahun ini kami usulkan 10.000 sambungan gas kota. Angka ini didapat setelah melalui pendataan,†ujar Ingot.
Ingot menambahkan, 10.000 sambungan gas kota ini akan tersebar di tiga kecamtan yang ada di Kota Pekanbaru. Diantaranya pada Kecamatan Sukajadi, Senapelan, dan Marpoyan Damai.
Terkait masih sedikitnya peminat gas kota, Ingot mengatakan hal ini merupakan hal yang wajar. Apalagi dulunya ini juga terjadi saat pemerintah mengeluarkan kebijakan gas 3 kilogram.
“Kita sosialisasikan dulu siapa yang mau. Dulu pertama gas 3 kilogram mereka gak mau, sekarang gitu juga nanti meledak, yang mau dulu kita kasih,†kata Ingot.Â
Seperti yang diketahui, hingga Januari 2018, setidaknya telah ada kurang lebih 6.000 sambungan gas kota di Pekanbaru. 6.000 gas kota ini terdapat di tiga kecamatan, diantaranya Kecamatan Limapuluh, Kecamatan Pekanbaru Kota dan Kecamatan Sail. (bpc9)
Â