BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Minggu (11/2/2018) dini hari, liga-liga top eropa mempertandingkan beberapa laga. Dari laga tersebut, beberapa penghuni puncak klasemen kian kokoh di peringkat teratas.
Dari Liga Premier Inggris, Manchester City yang berhadapan dengan Leicester City di Ettihad Stadium, mampu memetik kemenangan yang cukup besar. Skuad asuhan Pep Guardiola tersebut menang mudah dengan skor 5-1. Top sepanjang massa City, Sergio Aguero keluar sebagai bintang dengan torehan quattrick atau empat golnya. Dengan tambahan tiga poin ini, City kian menjauh dari kejaran Manchester United yang berada di Peringkat kedua dengan perbedaan 16 poin.
Sementara di Bundes Liga Jerman, Bayern Munchen yang bertemu lawan tangguh Schalke, juga masih terlalu kuat untuk lawannya tersebut. The Bavarian mampu memetik tiga poin setelah menang tipis 2-1. Dua gol Munchen dicetak oleh Robert Lewandowski dan Thomas Muller. Dengan hasil ini, Munchen semakin tak terkejar oleh tim Jerman lainnya. Munchen kini unggul jauh 18 poin dari RB Leipzig yang berada di peringkat kedua.
Hal yang sama juga terjadi di Lige 1 Prancis. PSG yang dipenuhi pemain bintang nan mahal, juga semakin tak tekejar oleh tim lainnya. Terakhir, PSG mampu mengalahkan tuan rumah Toulouse dengan skor tipis 1-0. Bermain away, pemain termahal di dunia, Neymar mampu menciptakan satu-satunya gol kemenangan PSG. Klub ibu kota Prancis itupun kini unggul 12 poin dari Monaco yang berada di peringkat kedua.Â
Meskipun Liga Inggris, Jerman dan Prancis masih menyisakan beberapa laga lagi, besa kemungkinan ketiga klub diatas akan keluar nantinya sebagai juara di akhir musim. Hal ini dilihat dari perbedaan poin yang cukup jauh dari peringkat kedua. Selain itu, ketiga tim diatas juga sangat konsisten pada musim ini dan sulit untuk dikalahkan. (bpc9)
Â