BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Maraknya tindakan kriminal di Kota Pekanbaru, khususnya begal kerap terjadi di tempat sepi. Hal ini menimbulkan kecemasan bagi masyarakat untuk bepergian sendiri.Â
Menanggapi hal tersebut, Polresta Pekanbaru mengklaim bahwa pihaknya telah melakukan pengamanan di tempat-tempat sepi yang rawan kejahatan.Â
Hal ini dikatakan Wakapolresta Pekanbaru, AKBP Edy Sumardi saat ditemui di Mapolresta Pekanbaru, Kamis (1/2/2018).Â
“Dengan skala prioritas tentunya melalui analisis dan evaluasi yang dilakukan oleh intelijen serta kapolsek, daerah-daerah rawan kejahatan dan tempat-tempat sepi itu sudah kita lakukan pengamanan dengan patroli,” ujarnya.Â
Akan tetapi, Edy mengatakan tidak bisa menyebutkan di saat-saat seperti apa patroli tersebut dilakukannya.
“Akan tetapi jam-jam untuk melakukan patroli, berdasarkan angka kerawanan tidak bisa kita sebutkan, namun yang jelas itu tetap kita lakukan patroli. Jadi bukan hanya di tempat ramai saja kita lakukan patroli,” tambahnya.Â
Baca:Â Ini Faktor Rawan Terjadinya Begal, Salah Satunya Tidak Kita Ketahui
Edy mengatakan bahwa patroli tersebut dilakukan dengan menurut personil bersenjata lengkap.Â
“Tentunya ini juga menjadi aspek penilaian dan pengawasan kita terhadap upaya untuk mengamankan. Ada namanya Satgas Hangtuah yang kita terjunkan melalui kegiatan patroli bersenjata lengkap oleh Satuan Sabhara,” katanya.Â
Seperti diketahui, tindakan kriminal baik begal atau pun jambret yang terjadi di jalan raya saat ini tidak mengenal waktu. Beberapa waktu lalu bahkan tindakan tersebut dilakukan oleh 2 orang remaja saat pagi hari. (bpc11)