BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Setelah beberapa minggu di awal tahun 2018, harga TBS sawit di Riau mengalami penurunan, pada pekan ini harga TBS naik. Informasi dari Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan Provinsi Riau menjelaskan, harga TBS penetapan ke 3 bulan Januari 2018 untuk periode 17-23 Januari di tahun 2018, mengalami kenaikan pada setiap kelompok umur kelapa sawit.Â
Kasi Pengolahan dan Pemasaran Perkembunan Mutu Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan Provinsi Riau Dedi menyebut, jumlah kenaikan terbesar pada kelompok umur 10-20 tahun.Â
“Kenaikan harganya sebesar Rp55,52/Kg atau mencapai 3,01% dari harga minggu lalu, sehingga harga TBS periode saat ini menjadi Rp 1.898,34/Kg,” katanya, Selasa (16/1/2018) di Pekanbaru.Â
Dia mengatakan, kenaikan harga TBS periode ini sangat dipengaruhi oleh naiknya harga jual CPO dan kernel, dari seluruh perusahaan sumber data, yang berarti penjualan sangat baik.Â
Untuk harga jual CPO, PTPN V mengalami kenaikan sebesar Rp 20,70/Kg, Sinar Mas Group mengalami kenaikan harga sebesar Rp 253,43/Kg, Astra Agro Lestari Group yang mengalami kenaikan harga sebesar Rp 4,55/Kg.Â
Sementara itu Asian Agri Group mengalami kenaikan harga sebesar Rp 229,31/Kg, dan PT. Citra Riau Sarana mengalami kenaikan harga sebesar Rp 91,00/Kg, dan PT. Musim Mas mengalami kenaikan harga sebesar Rp 125,00/Kg dari harga minggu lalu.Â
Sedangkan untuk harga jual kernel, Sinar Mas Group mengalami kenaikan sebesar Rp 342,38/Kg, Astra Agro Lestari Group mengalami kenaikan harga sebesar Rp 154,54/Kg, Asian Agri Group mengalami kenaikan harga sebesar Rp 362,00/kg, dan PT. Citra Riau Sarana mengalami kenaikan harga sebesar Rp 249,00/Kg dari harga minggu lalu.
“Kalau faktor lain yang mempengaruhi naiknya harga TBS pekan ini karena langkah Malaysia menangguhkan pajak ekspor CPO berhasil membuat produk CPO lebih kompetitif, karena berkurangnya beban ekspor akan membuat harga CPO lebih baik. Produk CPO Indonesia selama bulan Januari juga tidak dikenai bea keluar. Hal itu dikarenakan harga CPO Indonesia masih dibawah harga batas sebesar USD 750/MT,” sambungnya.(bpc3)Â
Informasi Penetapan Harga TBS Provinsi Riau Nomor 03 periode 17 sampai dengan 23 Jan2 2018:
Umur 3 tahun Rp 1.359,63
Umur 4 tahun Rp 1.516,98
Umur 5 tahun Rp 1.622,73
Umur 6 tahun Rp 1.671,65
Umur 7 tahun Rp 1.735,10
Umur 8 tahun Rp 1.789,28
Umur 9 tahun Rp 1.847,47
Umur 10-20 tahun Rp 1.898,34
Umur 21 tahun Rp 1.854,08
Umur 22 tahun Rp 1.809,11
Umur 23 tahun Rp 1.764,85
Umur 24 tahun Rp1.747,00
Umur 25 tahun Rp 1.675,62
Indeks K 91,76%
Harga CPO Rp 7.779,62
Harga Kernel Rp7.204,07.Â