BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Tudingan adanya pilih kasih Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru dalam melakukan pembayaran pelunasan uang proyek kontraktor PL (penunjukan langsung), dibantah langsung oleh Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) Pekanbaru, M Noer.
M Noer mengatakan, tudingan adanya kontraktor yang sudah dibayar karena memiliki kedekatan dengan orang-orang pemerintahan, bukanlah hal yang benar.
“Tidak itu, tidak benar,” ujarnya, Kamis (11/1/18).
M Noer juga menjelaskan, dirinya juga mengenal beberapa kontraktor PL yang juga melakukan protes ke Pemko Pekanbaru.
“Saya juga ada kenal sama beberapa kontraktor, beliau juga kenal saya, kalau memang tuduhan tersebut benar pasti dia juga sudah cair uangnya. Tapi belum cairkan? Dia juga sering nelpon saya nanyain hal ini,” terangnya.
Baca:
Soal Demo Kontraktor di Wako Pekanbaru Bisa Rusak Citra Firdaus di Pilgub Riau
Seperti yang diketahui, sehari sebelumnya, Rabu (10/1/2018), puluhan kontraktor PL mendatangi Kantor Walikota Pekanbaru. Mereka menuntut pencairan uang proyek yang dikerjakan selama tahun 2017. Selain itu, kontraktor-kontraktor yang mengatasnamakan Aliansi Kontraktor Kecil Pekanbaru tersebut, juga menuding beberapa kontraktor telah menerima pencairan karena memilki kedekatan dengan orang-orang pemerintahan. Diketahui, satu kontraktor mengalami kerugian hingga ratusan juta rupiah. (bpc9)