BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Achmad seperti tidak terpengaruh dengan klaim Lukman Edy (LE) dan PKB yang menyebutkan akan head to head dengan Andi Rachman. Ia menyebutkan bahwa Demokrat tetap akan mengusung calon gubernur dan wakil gubernur di Pilgub Riau 2018 nanti.
Hal itu diungkapkan Achmad, kader demokrat yang juga merupakan bakal calon gubernur Riau saat dihubungi bertuahpos.com, Jumat (08/12/2017).
“Mereka itu siapa? Demokrat sampai saat ini tetap mengusung gubernur bukan wakil gubernur dengan banyak pertimbangan,” ujar Achmad.
Dilanjutkan Achmad, walau belum mengumumkan siapa yang menjadi jagoannya, Demokrat pasti akan berpartisipasi aktif sebagai partai pengusung di Pilgub Riau 2018 nanti.
“Sampai saat ini, (calon Demokrat) masih berproses di majelis tinggi partai, karena memang seperti itu mekanismenya,” tambah Ahmad.
Baca:Â Hanya 6 Kursi di DPRD, PKB Ngotot LE Cagub
Sebagaimana diberitakan sebelumnya, klaim LE akan head to head ini datang dari ketua PKB Riau, Abdul Wahid. Ia menyebutkan bahwa sudah memiliki partai koalisi dan akan menantang gubernur Incumbent head to head di Pilgub Riau 2018.
“Kami sudah memiliki beberapa partai koalisi. Kami sudah membicarakannya, dan tinggal menunggu momentum. Prediksi kami, head to head,” ujar Abdul Wahid. (cr1)