BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Seiring mendekati jadwal pengumuman pemenang pemilu presiden. Dari data yang dirilis PT Amnah Awal Valasindo, Kamis (16/07/2014). Nilai tukar rupiah kembali fluktuatif di kisaran Rp 11.720 per dolar Amerika Serikat (AS). “Masih karena pemilu,” ujar Nova karyawan Amnah Awal Valasindo.
Beberapa waktu belakangan nilai tukar rupiah alami penurunan. Mata uang lokal makin terpukul karena para investor was-was terhadap kemungkinan berlarut-larutnya sengketa saling klaim kemenangan hasil pilpres tanggal 9 Juli lalu.
Gerai valas yang berada di Jalan Juanda, Pekanbaru ini mencatat untuk mata uang asing lainnya nilai rupiah kisaran Rp 9.450 per Dolar Singapura, Rp 3.670 per Ringgit Malaysia, dan Rp 3.300 per satu Riyal.
Beberapa sentimen yang menahan penguatan rupiah yakni pelaku pasar uang yang masih menanti terhadap hasil pemilihan umum presiden (pilpres) 22 Juli mendatang. Sehingga belum pastinya siapa presiden terpilih menyebabkan para investor menahan diri untuk membeli asset-aset berdenominasi rupiah. (Riki)