BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Taman Cut Nyak Dien Pekanbaru yang rusak setelah acara Funwalk yang diadakan Alfamart,  Minggu (8/10/2017) kemarin, mulai diperbaiki. Dari pantauan bertuahpos.com, Senin (9/10/2017), sekitar pukul 10.00 beberapa petugas pihak Alfamart mulai memperbaiki kerusakan taman di Jalan Cut Nyak Dien. Beberapa tenaga harian lepas dari Dinas Pekerjaan Umun Perumahan Rakyat Kota Pekanbaru, terlihat mulai mencabut tanaman yang hancur dan kembali menggemburkan tanah yang ada untuk dilakukan penanaman kembali.
Kabid Pertamanan, Dinas PUPR Kota Pekanbaru Edwar Riansyah, yang ditemui, di Taman Cut Nyak Dien, membenarkan hal tersebut. “Hari ini kita minta pihak Alfamart untuk memperbaikinya. Ada beberapa tenaga harian lepas dari Dinas PUPR yang diminta bantuannya oleh pihak Alfamart untuk memperbaiki kerusakan. Karena tenaga kita yang mengerti bagaimana kondisi taman ini sebelumnya,” ujar Edwar.
Namun pihak Alfamart menurut Edwar, juga akan menurunkan beberapa orang tenaganya untuk memperbaikinya. “Mereka seharian mungkin ada disini untuk melakukan perbaikan. Kita minta taman yang rusak diperbaiki seperti sedia kala,” ujarnya.
“Mereka bukan cuma menanam hari ini saja, tetapi juga harus memeliharanya sampai seperti kondisi semula,” tambahnya.
Baca:Â Taman Rusak Akibat Kegiatan Alfamart, Negara Rugi Jutaan Rupiah
Sementara terkait sanksi lain, seperti denda kepada pihak Alfamart, menurut Edwar, saat ini belum diberikan kepada pihak Alfamart. “Sanksi denda belum kita berikan. Baru suruh perbaiki seperti sedia kala,” ujarnya. (bpc17)