BERTUAHPOS.COMÂ (BPC), PEKANBARU – Lima pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dipanggil oleh Bawaslu hari ini, Senin (09/10/2017), untuk memberikan keterangan dan klarifikasi mengenai kehadirannnya di rakerda salah satu partai politik.
Â
Lima pimpinan OPD yang dipanggil adalah Kepala Dinas (Kadis) Pendidikan Riau Rudianto, Plt Kadis Perhubungan Riau Rahmad Rahim, Kadis Kesehatan Mimi Yulianti Nazir, Kadis PUPR Riau Eko Purwanto, dan Kadis Perkebunan Riau, Feri HC.
Â
“Pemanggilan ini adalah dalam bingkai pencegahan, agar jangan sampai ASN terlibat dalam politik praktis,” ujar ketua Bawaslu Riau, Rusidi Rusdan kepada bertuahpos.com baru-baru ini.
Â
Rusidi Rusdan dalam pers rilisnya juga mengatakan, undangan klarifikasi telah dikirim secara layak, yakni minimal tiga hari sebelum pelaksanaan klrifikasi dan berharap agar 5 kepala dinas sebagai pihak terklarifikasi dapat hadir dan memberikan keterangan sejelas-jelasnya kepada Bawaslu Riau. (cr1)