BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Bagi Anda yang ingin mengikuti senam tradisional dari negeri tirai bambu China, senam Wai Tang Kung hadir di Pekanbaru.
Tidak perlu repot-repot mencari dimana lokasinya, Anda tinggal datang ke pelataran Stadion Utama Riau, Jalan Naga Sakti, Pekanbaru, setiap paginya.
Senam Wai Tang Kung adalah senam asal Cina yang biasanya dilaksanakan di pagi dan sore hari. Senam ini bertujuan untuk menentang panas matahari. Seperti yang diutarakan oleh Darwin, instruktur senam Wai Tang Kung kepada bertuahpos.com, Minggu (1/10/2017).
“Mestinya dilaksanakan pagi hari untuk menentang panas matahari pagi dan sore utuk panas matahari sore,” terang Darwin.
Darwin menambahkan, kunci senam ini ialah harus berjiwa bersih. Sehingga bisa membuat peredaran darah lancar, berbadan sehat, serta fit selalu.
“Senam bisa menciptakan sifat baik, seperti tidak sombong, angkuh, keras kepala dan sebagainya yang semuanya itu akan menyebabkan penyakit,” ujar Darwin.
Untuk itu bagi Anda yang penasaran dengan senam Wai Tang Kung, silahkan hadir ke pelataran SUR setiap Ahad pagi pukul 07.00 WIB. Tanpa dipungut biaya. (bpc9)