BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Bank Indonesia (BI) butuh media massa untuk transmisi segala bentuk kebijakan agar diketahui masyarakat. Ini adalah alat untuk menyampaikan pesan kepada komunikan (publik) supaya tahu dan mengerti soal kebijaka-kebijakan baru, memotret kondisi perekonomian, hingga memberikan literasi keuangan kepada publik.Â
Hal itu disampaikan Kepala BI Riau Siti Astiyah dalam pertemuan media di Hotel Premiere, Jalan Jendral Sudirman, Pekanbaru, Rabu (20/9/2017). “Kami menyadari media punya peran penting bagi BI. Segala kebijakan yang kami buat akan sulit sampai kepada masyarakat jika tidak disalurkan melalui media massa. Media bisa kita sebut sebagai Transmisi kebijakan bank Indonesia,” kata Siti Astiyah.Â
Memanfaatkan peran media massa dalam sosialisasi tidak akan berhenti. Namun media juga perlu pemahaman penting soal kebijakan BI, supaya bisa disampaikan baik dan mudah dicerna masyarakat. Terutama meningkatkan cara penulisan kebijakan yang dibuat oleh BI dengan lebih baik lagi.
Menggaet media massa untuk literasi akan jadi agenda berkelanjutan bagi BI Riau. Sebab bentuk wujud tujuan sesungguhnya dalam memberikan informasi kepada publik, sebab BI di Riau merupakan miniatur BI pusat. Ada banyak kebijakan yang harus disosialisasikan ke masyarakat, sehingga butuh strategi jitu dalam penyampainnya, sesuai dengan kultur kedaerahan masing-masing. (bpc3)