BERTUAHPOS.COM (BPC), BAGANSIAPIAPI – Sebelumnya, pada Kamis (09/8) kemarin, telah dibagikan bantuan Program Keluarga Harapan (PKH) tahap dua, kepada seluruh keluarga yang dianggap kategori sangat miskin di Gedung Taman Budaya, Bagansiapiapi, Rokan Hilir.Â
Bantuan yang diterima ini sendiri sebesar satu juta rupiah per orangnya.
“Kita dapat satu bulan ini kebetulan 1 juta,” ujar Nurmika salah seorang penerima Bantuan PKH asal Kelurahan Bagan Hulu, Kecamatan Bangko, Jumat (11/8/17).Â
Nurmika, ibu dari 3 orang anak ini mengaku bahwa, uang itu sendiri nantinya akan digunakan untuk membeli keperluan sekolah anak – anaknya, yang saat ini berada di bangku Sekolah Dasar (SD).Â
“Untuk anak ini uangnya pak, beli keperluan buku dia dan lainnya,” tambahnya.Â
Baca:Â Kadinsos Rohil Akui Penerima PKH Banyak yang Meleset
Ia mengaku bahwa dirinya baru pertama kali mendapatkan bantuan PKH tersebut. Namun, memang sebelumnya ia selalu mendapatkan bantuan khusus kepada anak tertuanya, yang berada di bangku kelas 6 SD setiap tahunnya.Â
“Ini baru pertama kali dapatnya pak untuk yang kemarin Kamis (Bantuan PKH), sebelumnya itu bantuan untuk anak saya kelas 6 SD 450 ribu atau 500 ribu setahun. Kalau yang 2 lagi belum dapat bantuan, mereka itu udah kelas 1 SD sekarang,” sebutnya. (bpc12)