BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Beredarnya kabar akan ada mutasi pejabat di lingkungan Pemerintah Kota (pemko) Pekanbaru, tidak dibantah oleh Walikota Pekanbaru, Firdaus. Saat ditemui di kantor Walikota Pekanbaru, Firdaus membenarkan kabar tersebut.
Lebih jelas, orang nomor satu di pemerintahan Kota Pekanbaru ini mengatakan, sudah mengusulkan beberapa nama pejabat eselon III dan eselon IV ke menteri. Hal ini dikarenakan belum genapnya Firdaus menjabat sebagai walikota, dimana minimal harua sudah selama 6 bulan.
“Untuk kepala daerah yang belum sampai 6 bulan, apabila melakukan mutasi, harus mendapat izin dulu dari menteri. Kami sudah usulkan eselon 3 dan eselon 4,” paparnya.
Firdaus menerangkan, hal berbeda dilakukan terhadap pratama atau eselon II. Beliau mengatakan akan diberlakukan terlebih dahulu assessment, atau uji kompetesi. Yang mana proses assessment akan diberlakukan pada bulan Oktober ataupun November.
“Pratama, kita assessment terlebih dahulu. Nanti Januari pelantikannya,” terangnya.
Terkait nama-nama siapa saja pejabat yang akan dimutasi, Firdaus enggan membeberkannya. Firdaus hanya mengatakan akan ada pejabat yang pensiun. Sehingga digelar assessment guna mengisi kekosongan tersebut.
“Nama-namanya nanti saja, ditunggu saja kita sedang menilai juga,” tutup Firdaus. (bpc9)