BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Menjelang perayaan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 72 ini, pedagang bendera mulai bermunculan di sepanjang jalan.
Pemandangan itu kerap kita temukan mulai dari pagi hari hingga sore, beragam ukuran disediakan oleh para pedagang. Harga juga tampak bervariasi, mulai Rp 5 ribu untuk ukuran paling kecil hingga ratusan ribu rupiah untuk bendera dengan panjang 10 meter.
Nah, sedangkan umbul-umbul dipatok harga Rp 40-45, harga bisa dinego jika anda membeli dalam jumlah yang banyak. Untuk memiliki bendera sepanjang 10 meter ini, usut punya usut anda hanya perlu mengeluarkan kocek sebesar Rp 500 ribu.Â
Baca:Â Jelang HUT RI, Pedagang Bendera Hiasi Jalan Sudirman
“Kita ada juga bendera yang panjangnya sampai 10 meter, harganya Rp 500 ribu,” sebut Sari salah satu pedagang bendera saat Bertuahpos temui, Rabu (2/7/2017).
Untuk bendera seperti ini memiliki bahan yang lebih tebal dari bendera lainnya, lantas bendera ini biasanya dibeli oleh kantor-kantor ataupun bank. (Bpc8)