BERTUAHPOS.COM (BPC)– Tambang emas ilegal meledak, setidaknya enam orang tewas. Saat ditemukan, badan mereka sudah tidak utuh lagi. Ini merupakan kecelakaan untuk kali kesekian.
Tambang yang meledak itu terletak di sebuah tambang emas ilegal di Kolombia tengah. Ledakan dahsyat itu mengguncang kawasan Kotamadya Buriticia, Provinsi Antioqua. Daerah ini emang menjadi sentra penambangan ilegal.
Menurut laporan Reuters, Sabtu (29/7/2017), Otoritas Bencana Regional Kolombia (DAPARD) belum mendapatkan kejelasan soal ledakan itu. Belum diketahui penyebab ledakan yang terjadi Jumat (28/07/2017) lalu itu.
Â
Jumlah korban itu didasarkan pada keterangan satu orang yang berhasil selamat. Menurutnya, enam teman-temannya yang meninggal dunia masih berada di dalam tambang.
Â
Di Kolombia, penambangan liar marak terjadi. Dengan menyepelekan keselamatan, maka Kecelakaan di tambang acap terjadi. Malah di Juni 2010, ledakan di sebuah tambang itu menewaskan 73 orang. Ini tercatat sebagai bencana tambang terburuk. (jss)