BERTUAHPOS.COM (BPC), BAGANSIAPIAPI – Wabup Rohil, Jamiludin menyebutkan bahwa pihaknya sudah ada mendapatkan laporan tentang adanya masyarakat yang mendaftarkan diri sebagai calon penghulu. Mereka pun sudah melakukan tes urine atau bebas narkoba sebagai salah satu syarat calon penghulu.Â
“Sudah ada rupanya yang melakukan tes urine atau narkoba padahal kita belum sosialisasikan, hari ini kita baru mau sosialisasikan,” ujarnya.
Lebih lanjut Wabup Jamiludin juga mengimbau, dalam proses pemilihan nantinya agar yang merasa pernah menggunakan barang haram narkoba supaya memikirkan lagi untuk ikut seleksi pemilihan penghulu tahap 2 se Kabupaten Rohil ini.Â
Baca:Â Wabup Rohil: Jangan Ada Pungutan Biaya di Pemilihan Penghulu
“Kita tidak menakuti mereka, kita kalau dapat bersihlah. Jangan sampai kita dapat kepala desa yang ‘aneh’, nanti sudah dapat dana untuk desa lain pula yang dikerjakan. Kalau yang terindikasi maka berpikir lagi lah untuk ikut,” tambahnya.Â
Sementara itu, Wabup Jamiludin belum memastikan apakah calon yang terindikasi menggunakan narkoba pada saat tes urine nantinya dipastikan gugur atau tidak sebagai calon penghulu.Â
“Kalau soal gugur-menggugurkan itu nanti, ada panitianya,” ujarnya. (bpc12)