BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Pekanbaru membenarkan garam mulai ‘hilang’. Penyebabnya distributor garam beryodium di Pekanbaru sudah tidak memiliki stok.Â
Hal tersebut disampaikan Kepala Bidang Perdagangan Disperindag Pekanbaru, Mas Irba H Sulaiman. “Benar Kita sudah dapat informasi distribusi garam sudah tidak ada stok,†sebutnya, Kamis (13/07/2017).
Penyebabnya karena ada persoalan di Pelabuhan Belawan Medan, sehingga garam yang ada di sana tidak dapat dibawa ke Pekanbaru. “Garam tersendat di Pelabuhan Belawan Medan, kita belum tahu pasti apa kendalanya,†ujarnya.
Baca:Â Garam Kasar yang Kini Beredar di Pasar Warnanya Keruh
Hanya saja Irba sampaikan garam yang dari pengecer masih ada di pasaran. “Kalau di pasar masih ada garam eceran tetapi untuk distributor sudah habis,†katanya.Â
Saat ini pihaknya sudah berkoordinasi dengan Pemprov Riau mencari solusi persoalan ini. “Sudah kita koordinasikan. Karena kita khawatir, garam yang masih ada di pasaran mulai habis. Akan berdampak pada gejolak harga,†ujarnya.
Irba sampaikan kepada pedagang eceran untuk tidak melakukan spekulasi harga dengan sengaja tidak menjual garam padahal masih ada stok. “Kalau ada yang seperti itu, kita akan tempuh jalur hukum,†katanya. (bpc2)