BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Posko Mudik di Bandara Internasional Sultan Syarif Kasim (SSK) II Pekanbaru mencatat, keberangkatan penumpang melejit naik.Â
Dari data yang dirangkum tim di posko mudik keberangakatan pada Selasa kemarin sampai 13.678 orang. Sedangkan seat yang tersedia 15.678 dengan seat terpakai sampai 85,85%.Â
Angka itu dilaporkan kepada Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman saat melakukan tinjauan ke Posko Mudik di Bandara SSK II, Pekanbaru, Kamis (22/6/2017).Â
Baca:Â H-2 Lebaran, SPBU Dipenuhi Antrean Pemudik
General Manager Angkasa Pura II Jaya Tahoma Sirait mengatakan, dibanding sehari sebelumnya, jumlah keberangkatan mengalami penurunan. Tercatat hanya 12.399 dengan seat tersedia 15.416 dan seat terpakai 80,43%.Â
“Kami mencatat untuk keberangkatan mudik pada tahun ini mengalami peningkatan sebesar 30% dibanding tahun lalu,” katanya. (bpc3)