BERTUAHPOS.COM (BPC), YOKOSUKA – Kecelakaan laut terjadi di perairan dekat Yokosuka, Jepang. Kapal perusak milik Angkatan Laut (AL) Amerika Serikat (AS) bertabrakan dengan kapal dagang. Akibat itu tujuh marinir hilang, dan beberapa mengalami luka-luka.
Kapal perusak itu mengalami kerusakan di sisi kanan kapal. Sedang kapal dagang  berbendera Filipina tidak mengalami kerusakan berarti. Kapal dagang ini meneruskan pelayarannya menuju pelabuhan yang dituju.
Peristiwa itu terjadi di perairan dekat Yokosuka, Jepang. Angkatan laut Amerika Serikat mengumumkan, bahwa peristiwa itu terjadi Sabtu (17/6/2017) sekitar pukul 02.30 waktu setempat.
Pengumuman itu tak merinci korban yang ada. Namaun coast guard Jepang menyebut, bahwa dalam peristiwa itu terdapat tujuh pelaut AS hilang.
Â
Dalam pernyataannya, Angkatan Laut Amerika Serikat menyatakan, kapal perusak yang mengalami tabrakan itu adalah USS Fitzgerald.
Â
“Kapal USS Fitzgerald bertabrakan dengan kapal barang pukul 02.30 waktu setempat. Lokasinya 56 mil laut sebelah barat daya Yokosuka. Satu marinir luka-luka dan akan dievakuasi helikopter coast guard Jepang,†bunyi pernyataan itu yang dilaporkan Reuters, Sabtu (17/6/2017).
Â
Coast guard Jepang menyebut, bahwa dalam kecelakaan itu USS Fitzgerald mengalami kebocoran. Namun kondisinya aman, tidak terancam tenggelam. Sedang kapal barang yang ditabraknya tetap dapat berlayar.
Â
Angkatan Laut Amerika Serikat juga menyebut, kerusakan terjadi di sisi kanan kapal pada bagian atas dan bawah. USS Fitzgerald masih dapat dioperasionalkan tanpa bantuan kendati mesin penggeraknya terbatas.
Â
Tentang adanya sejumlah marinir yang hilang dan terluka belum bisa dikonfirmasi. Juru bicara armada laut ketujuh Amerika hanya menyebut, kapal itu sedang dalam perjalanan kembali ke Yokosuka dengan kecepatan 3 knot.
Dalam rencana pelayarannya, kapal ini diperkirakan bersandar dalam hitungan jam. Tapi terjadi insiden itu. Untuk membantu USS Fitzgerald, kapal USS Dewey dan dua tugboat dikerahkan Angkatan Laut Amerika.
Yokosuka yang berada di Teluk Tokyo itu adalah jalur padat. Banyak dilalui kapal barang menuju Jepang. Sebab dua pelabuhan besar Tokyo dan Yokohama ada di perairan ini. jss