BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU- Komunitas mobil se-Riau, mengadakan agenda sosial. Di antaranya berbuka bersama dan berbagi takjil kepada warga yang melintas, berpusatkan di Jalan Diponegoro Pekanbaru.
Dalam kegiatan yang juga dijadikan meet up bagi komunitas mobil yang hadir, dibuka pukul 17.00 WIB dengan berbagi takjil untuk warga sekutar dan yang melintas. Total ada sekitar 2000 takjil yang diberikan, Minggu (12/06/2017).
Menurut Jaka Dewa, selaku ketua panitia, kegiatan ini diikuti sebanyak 43 komunitas atau club mobil yang ada di Provinsi Riau. Pria yang disapa Dewa ini berharap, adanya kegiatan ini dapat menjalin silaturahmi antar komunitas atau klub mobil yang hadir.
“Kegiatan ini sebagai kegiatan amal di bulan ramadhan, ini juga merupakan meet up kedua dari komunitas atau club mobil dari kegiatan sebelumnya yang ada di jalan Cut Nyak Dien,†ujar Jaka Dewa selaku ketua panitia yang juga anggota dari tim RAC (Restart Auto Club). (bpc9/rilis)