BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Disperindag sebelumnya telah menetapkan harga jual gula kepada pedagang eceran dan masyarakat sebesar Rp12 ribu per kilogram.
Namun hal itu tidak diindahkan oleh sejumlah agen gula di Pasar Kodim dan Pasar Pusat Pekanbaru. Mereka menjual harga gula eceran seharga Rp13.500 per kilogram. Sebagai untungnya, pedagang eceran menjual mahal kepada masyarakat seharga Rp14 ribu per kilogram.
Seperti yang dikatakan Marsih, salah satu pedagang eceran di Jalan Zainal Abidin.
“Ya tentunya saya tidak dapat mematokan harga murah, saya saja membeli ke agen Rp13.500/kg, untungnya sama saya hanya Rp500 rupiah saja. Itu pun kalau saya jual harga Rp13.500/kg, dimana saya mendapatkan untungnya?” Ujar Marsih kepada bertuahpos.com, Senin (5/6/2017).
Hal ini juga di keluhkan oleh masyarakat. Sementara di bulan puasa ini masyarakat banyak membutuhkan gula sebagai campuran dalam minuman atau makanan. Ini juga berdampak terhapad penjualan takjil yang mahal.
“Nanti ada kolak atau minuman yang dijual terkadanggula rasanya hambar bahkan ada juga pedagang menaikan harga, nanti alasan pedagang bilang harga gula naik, gimana tidak kesal kan jadinya,” ujar Irma salah seorang warga Jalan Zainal Abidin. (bpc11)