BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Sejumlah petinggi PT Chevron Pasifik Indonesia (CPI) Riau menjumpai Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman di ruangannya pada Jumat (2/6/2017). Pertemuan ‘empat mata’ itu dilangsungkan di ruang Gubernur Riau.
Informasi sementara yang disampaikan oleh Asisten II Setdaprov Riau, Masperi, bahwa perusahaan Migas itu berkeinginan melakukan kerjasama dengan Pemprov Riau terhadap sejumlah proyek strategis di sektor Migas di Riau.
Baca:Â Permen SDM 37/2016, Riau Tak Perlu Cari Mitra Untuk Kelola Migas
“Pimpinan Chevron dengan Gubernur untuk membicarakan proyek strategis yang berhubungan dengan Migas ini. Tapi mungkin untuk informasi lanjutnya sama Pak Gubernur saja,” katanya.Â
Usai pertemuan, pihak CPI sendiri memilih untuk tidak memberikan informasi apapun terkait soal pertemuan itu. Untuk informasi, CPI tidak akan melakukan perpanjangan kontrak di Blok Rokan setelah masa kontraknya habis tahun 2021 nanti. (bpc3)