BERTUAHPOS.COMÂ (BPC), PEKANBARU – Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru akhirnya menggelar pertemuan dengan PLN, Rabu (31/05/2017). Pertemuan yang berlangsung di ruang rapat Walikota Pekanbaru ini membahas Biaya Pajak Penerang Jalan Umum (PJU).
Â
Dalam rapat yang dipimpin Wakil Walikota Pekanbaru, Ayat Cahyadi tersebut disampaikan Pemko merasa anggaran yang dibayarkan untuk penerang jalan cukup besar. Setidaknya rata-rata tiap bulan Pemko mesti siapkan anggaran Rp 6 miliar untuk membayar PJU.
Â
Untuk itu Pemko Pekanbaru akan membentuk tim inventarisasi seluruh PJU. “Kita sudah rapat dengan PLN rayon Pekanbaru dan sekitarnya. Berkoordinasi dan bersinergi. Nanti akan ada bentuk tim untuk inventarisir PJU dan meterisasi,†katanya.
Â
Tingginya pajak PJU yang dibayarkan salah satunya akibat tidak semua yang sudah dimeterisasi. “Kalau sudah dimeterisasi hemat membayar Pajak PJU. Rencama besarnya seperti itu. Saya sudah perintahkan Asisten II mengkoordinir. Mudah mudahan tidak sampai dua bulan selesai inventarisir,†katanya.
Â
Setelah dimeterisasi nantinya bola lampu PJU diganti yang hemat energi. “Juga PJU akan pakai hemat energi LED, sehingga hemat bayar PJU. Uangnya bisa digunakan bangun lain, sekolah, jalan, dan lainnya,†katanya. (bpc2)