BERTUAHPOS.COM – Ternyata standar kecantikan ideal itu memang berbeda-beda tiap negara. Setidaknya hl ini yang membuat Esther Honig penasaran, sehingga membuat proyek eksperimen “Make me look beautiful” yang kreatif.Â
Proyek tersebut adalah menunjukkan standar wanita dianggap cantik sesuai budaya negara setempat. Ester mengirimkan foto dirinya yang polos pada 40 orang di 25 negara untuk dipermak menjadi cantik. Menggunakan Photoshop, sosoknya diubah menjadi “cantik” oleh temannya dari berbagai negara seperti Sri Lanka, Maroko, India, Filipina, Jerman hingga Chile.Â
Perempuan berusia 24 tahun itu memiliki ide ini karena pekerjaannya sebagai manajer sosial media di perusahaan startup kecil. “Hal itu menyadarkanku bahwa setiap orang memiliki preferensi kecantikan sesuai budaya mereka,” ucap Esther.Â
Hasil “permak” tersebut ditunjukkan Ester melalui website pribadinya. Yang pertama dihubunginya adalah orang Sri Lanka yang membuat kulitnya lebih putih dengan mata hijau. Setelah itu ia mencoba menyebarnya dan hasilnya cukup mengejutkan.Â
“Kupikir aku akan melihat foto yang lebih konsisten dari standar pada umumnya,” tutur Esther. “Dengan begini aku menyadari bahwa orang-orang menganggap kecantikan tidak hanya berdasar budaya mereka tapi juga selera pribadi.”Â
Dari proyek ini Esther juga mengaku menyadari kegunaan Photoshop dalam menciptakan gambaran ideal. “Photoshop membuat kita mencapai standar kecantikan yang tak bisa didapatkan, tapi jika dibandingkan dengan ideal di dunia nyata hasilnya seperti kepura-puraan,” tutupnya.(wk)