BERTUAHPOS.COM (BPC), KARO – Gunung Sinabung kembali meletus dengan intensitas tinggi, Sabtu (20/5/17) pagi, tepatnya pukul 06.46 WIB.
Menurut Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional dan Penanggulangan Bencana (BNPB), tinggi kolom abu letusan mencapai 4 kilometer, amplitudo 120 milimeter dan lama gempa vulkanik 343 detik.
Saat ini, status Gunung Sinabung yang terletak di Kabupaten Karo, telah mencapai pada level IV atau awas. Potensi letusan susulanpun kemungkinan akan terus terjadi.
Belum bisa diprediksikan sampai kapan gunung yang terakhir meletus di tahun 2016 ini akan berhenti meletus. Parameter vulkanik dan seismisitas gunung masih tinggi, sehingga potensi letusan susulan masih akan tetap berlangsung.
Seperti yang diketahui, Gunung Sinabung kembali menghentak Tanah Karo pada 2010 silam untuk pertama kalinya sejak 400 tahun terakhir. Gunung itu kembali meletus pada 2013 dan 2016, dan tetap aktif hingga saat ini. (bpc9)