BERTUAHPOS.COM (BPC), SIAK – Jumat ini masyarakat Rawang Kao Barat akan melakukan Salat Jumat pertama di Masjid Al-Mukarromah yang baru di bangun dan akan dipergunakan saat memasuki bulan Ramadan.
Seperti yang dikatakan oleh salah satu panitia pembangunan Masjid Al-Mukarromah yang sangat bersyukur dengan terbangunnya masjid ini.
“Alhamdullilah Masjid Al-Mukarromah ini sudah bisa kita pergunakan pertama kalinya untuk Salat Jumat siang ini,” ujar Nasoha, Jumat (19/05/2017).
Masjid Al-Mukarrommah merupakan salah satu masjid tertua di Lubuk Dalam yang ada sejak tahun 80 an, seperti yang dijelaskan oleh salah satu tokoh masyarakat Kampung Rawang Kao Barat.
“Masjid ini merupakan masjid tertua di Kecamatan Lubuk Dalam yang dulunya masih musholla. Lalu saat masuk tran dari berbagai daerah, musholla pun dijadikan masjid dan hingga saat ini Masjid Al-Mukarromah sudah tiga kali mengalami perubahan bentuk,” ujar Atuk Lelo.
Baca:Â Kaligrafi di Masjid Raya Syahabuddin Siak Itu Kuningan Asli
Atuk Lelo juga berharap agar dengan dibangunnya masjid ini, masyarakat lebih meningkatkan salat di masjid secara berjamaah sambil bergotong royong membersihkan masjid.
“Saat ini masjid sudah terbangun sudah bagus dan untuk para kaum muslimin mari kita bersama-sama tingkatkan salat jamaah di masjid ini apalagi sekarang sudah mau bulan puasa,” tambahnya. (bpc13)Â