BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Ingin sehat dan beramal? Nah kali ini bakal ada iven menarik untuk warga Pekanbaru dan sekitarnya. Yaps bekerjasama dengan Komunitas Liburun, Grand Zuri Hotel Pekanbaru akan mengadakan Zuri LibuRun 2017.Â
Zuri LibuRun yang merupakan agenda olah raga sekaligus amal akan berlangsung pada tanggal 15 Juli 2017 nanti. Hal itu disampaikan oleh Arief Rahmatullah selaku Ketua Zury LibuRun yang juga selaku General Manager Grand Zuri Hotel Pekanbaru.
“Zuri liburun 2017 akan dilaksanakan 15 Juli, yang merupakan salah satu kegiatan dalam rangka HUT Grand Zuri, agenda penting dari Zuri Management Hospitality dan kita juga ingin membuat satu moment yang baik dari managemen kita yakni Grand Zuri, Zuri Express dan The Premiere untuk buat running charity,” ucap Arief Senin, (15/52017) malam.
Dalam ajang ini bakal ada tiga target sasaran kegiatan sosial diantaranya Cancer Riau, dimana anda bisa ikut berdonasi untuk anak-anak kanker yang ada di Riau. Lalu ada kegiatan sosial untuk melestarikan harimau Sumatra dalam hal ini bekerjasama dengan WWF dan yang ketiga adalah masalah pendidikan, yaitu mencari bantuan untuk disalurkan kepada sekolah-sekolah marginal.
“Disaat pendaftaran nantinya ada tiga pilihan untuk  berdonasi pada kegiatan sosial, yaitu Cancer Riau, WWF yakni ikut melestarikan harimau Sumatra dan pendidikan untuk bantuan kepada anak-anak  dan sekolah-sekolah yang butuh bantuan,” sebut Arif.Â
Nah, Olah raga sehat dan beramal ini dibagi menjadi dua kategori loh, yakni 5k dan 10k dengan target 600 peserta. Pada ajang 10k bakal ada hadiah jutaan rupiah.
Kategori lari 5K, kata Iriana Kharisma selaku Liburun Race Management menjelaskan, peserta melakukan start dari Grand Zuri Hotel. Kemudian masuk ke Jalan Sudirman, masuk lagi ke Jalan Gatot Subroto, lewat Jalan Sultan Syarif Kasim, masuk lagi ke Jalan Hang Tuah, Jalan Mustika dan Jalan Kartini.
“Rutenya mulai dari Grand Zuri nantinya peserta masuk lagi ke Jalan Sudirman putar di Tugu Zapin, lewat lagi di Jalan Sudirman belok ke McD dan balik lagi ke GZ,” sebut Iriana yang akrab disapa Aseng tersebut.
Dan yang tidak boleh terlewatkan adalah  jarak 2 KM, disana bakal tersedia station water untuk para peserta. Sedangkan untuk kategori lari 10K, rutenya sama dengan kategori lari 5K, hanya saja rutenya diperpanjang ke arah Harapan Raya melintasi Fly Over.Â
Jadi tunggu apalagi, bagi anda yang ingin mengikuti keseruan dan lari sehat serta beramal bisa langsung daftarkan diri ke www.zuri.liburun.com. (bpc8)