BERTUAHPOS.COM (BPC), INHIL – Di Ruang Tri Brata Polres Indragii Hilir (Inhil) Jalan Gajah Mada No. 2 Tembilahan, telah dilaksanakan Rapat Koordinasi Pembentukan Satgas Pangan Polres Inhil, dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadan dan Idul Fitri 1438 H dan Kestabilan Harga Sembilan Bahan Pokok di Wilayah Hukum Polres Inhil. Rapat ini berlangsung pukul 14.00 WIB, Senin (15/5/2017). Â
Dalam kesempatan ini rapat koordinasi dihadiri olehÂ
1. Waka Polres Inhil KOMPOL Dr. Azwar, S.Sos, M.Si, M.H.
2. Kasdim 0314/Inhil Mayor Inf. Suratno.
3. Asisten 1 Bupati Inhil Drs. H. Afrizal.
4. Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kab. Inhil, Fajar Husin.
5. Kepala Dinas Perikanan Kab. Inhil Mukhtar.
6. Kasat Pol PP Kab. Inhil TM Syaifullah.
7. Kabag Ops Polres Inhil KPMPOL Maison, S.H.
8. Kabid Perdagangan Kab. Inhil, Azwar.
9. Sekdin TPHP Kab. Inhil Dwi Budiyanto.
10. Dari Bea Cukai BY Simatupang.
11. Dari Perum Bulog M. Indra Firmansyah.
12. Dari Statistik Kab. Inhil Adi Wijaya.
13. Dari Balai Karantina Hewan dan Tumbuhan Rini Anwar.
14. Camat Tempuling, Tembilahan, Tembilahan Hulu.
15. Kapolsek Tempuling, Tembilahan Hulu, Tembilahan Kota, Kawasan Pelabuhan dan Batang Tuaka.
16. Para Kasat dan Perwira yang terlibat dalam Satgas Pangan Polres Inhil.
Berdasarkan informasi dalam rapat ini, Waka Polres Inhil mengatakan bahwa Satgas Pangan yang dibentuk Polres Inhil, lebih menitik beratkan kepada Law Enforcement atau penegakan hukum. “Kalau ada regulasi-regulasi baru dari kementerian terkait, menyangkut masalah pangan, Polres Inhil harus bisa mendapat salinan dari regulasi itu, agar personel yang melakukan penegakan hukum, tidak salah dalam bertindak,” tutur Kompol Dr Azwar. S.sos, M.si, M.H
Waka juga mengatakan bahwa pengertian pangan dalam hal ini bukan hanya berarti beras saja, tapi juga termasuk diantaranya gula, minyak makan, ikan, dan berbagai bahan bangunan yang merupakan kebutuhan vital masyarakat. Diharapkan nantinya, instansi terkait bisa menjadwalkan pertemuan dengan pelaku usaha, dalam waktu yang tidak terlalu lama.
Selanjutnya Asisten 1 Bupati Inhil Drs.H afrizal mengatakan bahwa Pemkab Inhil menyambut baik pembentukan Satgas tersebut dan pihaknya siap berkerja sama dengan Polres Inhil, untuk memastikan ketersedian pangan di Kabupaten Indragiri Hilir. Senada dengan Asisten, Para Kepala Dinas dan Instansi terkait, juga mengatakan hal yang sama dan instansinya siap mendukung kebijakan pemerintah tersebut.
Rapat Koordinasi selesai dilaksanakan pukul 15.30 WIB dalam keadaan aman dan terkendali. (Bpc14/ol)