BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU- Warga Pekanbaru kembali diminta berhati-hati. Pasalnya potensi hujan lebat dan angin kencang masih akan melanda Pekanbaru dan sekitarnya.Â
Hal tersebut disampaikan Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Pekanbaru, Sugari melalui Kepala Seksi (Kasi) Informasi, Slamet. “Dua hari ini potensi hujan lebat masih ada,†ujarnya, Selasa (02/05/2017).
Mengenai angin puting beliung Slamet sampaikan tidak mudah untuk diprediksi. “Puting beliung sulit diprediksi. Karena skala lokal dan temporal, waktu pendek,†sebut Slamet.Â
Tentang kabar angin yang menerjang di Pekanbaru, Slamet sampaikan, hal tersebut belum termasuk puting beliung. “Belum masuk kriteria. Hanya angin kencang saja, kalau anginnya puting beliung memutar,†jelas Slamet.Â
Meski demikian Slamet berpesan agar masyarakat tetap waspada jika adanya tanda-tanda perubahan cuaca yang drastis. Terutama tidak berteduh di bawah pohon, tiang listrik, atau tanah lapang ketika hujan lebat yang disertai petir melanda. (bpc2)