BERTUAHPOS.COM (BPC), BANGKINANG – Hardiknas (Hari Pendidikan Nasional) yang betepatan pada tanggal 2 Mei 2017 di peringati seluruh daerah di Indonesia.
Dalam memperingati Hardiknas, di Bangkinang, Kabupaten Kampar selalu melaksanakan upacara di Lapangan Pelajar. Ini guna selalu memberikan semangat dan motivasi kepada seluruh siswa, guru, dan pejabat bahwasanya penting pendidikan untuk anak bangsa. Syarial Abdi selaku Pj Bupati Kampar sekaligus pembina upacara membacakan tema pada upacara kali ini, yaitu “Percepat Pendidikan yang Merata dan Berkualitas”, dalam naskah amanat upacara Menteri Kebudayaan dan Pendidikan Republik Indonesia.
“Dengan pendidikan yang berkualitas, anak dapat memberikan keberhasilan untuk bangsa dan tanah air. Tak hanya itu, orang tua juga memberikan selalu motivasi kepada anak agar terciptanya pendidikan yang utuh. Sedangkan guru adalah jembatan bagi mereka untuk memcapai kesuksesan kelak dimasa yang akan datang”, ucapnya dalam amanat upacara.
Baca:Â Hardiknas, Ingatkan Kembali Pesan Ki Hajar Dewantara
Cuaca yang mendukung membuat peserta upacara mengikutinya dengan khidmat. Tidak ada yang pingsan bahkan tidak ada juga yang keluar dari barisan upacara. Tak hanya itu grup marching band dari satuan Polisi Pamong Praja membuat suasana upacara semakin menyenangkan. Dengan alunan dan iringan pukulan yang membuat upacara memperingati Hardiknas ini semakin hidup.
Dalam peringatan Hardiknas kali ini, kabupaten Kampar memberikan penghargaan bagi Guru dan Kepala Sekolah serta pengawas Sekolah se-Kabupaten Kampar. Penghargaannya berupa tiket Umroh. (Bpc16)