BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Bulan Juni hingga Oktober 2014 ini disebut-sebut sebagai bulannya El Nino. Â Badai ini ternyata sangat berpengaruh terhadap inflasi karena menyebabkan penurunan terhadap produksi bahan pangan.
“El Nino ini gak bisa dihindari. Yang bisa kita lakukan adalah mengantisipasi lebih awal bahan-bahan makanan yang terpengaruh produksinya dari musiman,” ujar Kepala BI Pekanbaru Mahdi Muhammad kepada bertuahpos.com, Rabu (25/6/2014) di kantor Gubernur Riau.
Berdasarkan informasi yang diterimanya dari GAPKI Riau, badai ini berimbas pada penurunan produksi kelapa sawit sekitar 10 hingga 15 persen. Sehingga turut mempengaruhi inflasi karena sawit sangat berpengaruh terhadap perekonomian Riau.
“Antisipasinya, jauh-jauh hari produksi makanan apa yang kurang pasokannya harus diperbanyak stoknya,” jelasnya. (syawal)