BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Terlihat kemacetan yang terjadi semenjak tadi pagi, meski genangan air sudah mulai surut, sampai siang ini kendaraan dan mobil masih terjebak di dalam kemacetan.
Saat ini kondisi tepi jalan yang sedang diperbaiki, masih ada air yang menggenang. Hal ini karena adanya lobang-lobang di ruas-ruas jalan, dan kondisi tersebut bisa membuat ban kendaraan tergelincir ataupun bisa mebuat busi motor basah.
Diperkirakan kemacetan akan terjadi dalam beberapa hari ini, karena terusan Jalan Lintas Timur Sumatera menuju Jalan Tuanku Tambusai, atau sebaliknya sedang dilakukan perbaikan jalan.
Baca:Â Banjir Pekanbaru Buat Macet Hingga Dua Jam
Melihat kondisi jalan yang macet, serta lalu lalang motor dan mobil yang padat, membuat petugas perbaikan jalan kewalahan. Bahkan ada sebagian kendaraan terlihat menginjak jalan yang baru saja diperbaiki, sehingga petugas perbaikan jalan harus mencor kembali.
“Segera disiapkan, macet panjang kasihan juga orang-orang kan jadi tertunda waktunya. Tadi aja ada semen yang baru jadi, malah hancur sebagian, terpaksa ditambal lagi”, ujar Anto salah seorang petugas perbaikan jalan, kepada kru bertuahpos.com, Selasa (18/4/2017).
Baca:Â Belok Arah, Jalan Tambusai Ujung Macet Panjang Karena Banjir
Diingatkan lagi, bagi anda yang hendak melewati jalan Tambusai ujung, silahkan mencari jalan alternatif lain jika tidak ingin terjebak kemacetan. (Bpc11)