BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Riau, Doni A mengatakan, dilaksanakannya Liga Piala Gubernur 2017 untuk menyaring atlet baru asal Riau.
Dia mengatakan ajang pergelaran seperti ini menjadi salah satu cara untuk mendapatkan atlet, dengan bakat terbaik dalam memperkuat tim sepakbola Riau ke depannya.
“Mereka dengan potensi yang baik, akan berpeluang besar untuk diikutkan dalam ajang olahraga tingkat nasional, seperti PON 2020 dan ajang olahraga lainnnya,” katanya, saat ditemui bertuahpos.com, Senin (17/04/2017).
Meski diakui bahwa proses ini masih panjang, namun Pemprov Riau sudah melakukan seleksi atlet sejak dini. Dia menyakini kejuaraan seperti ini akan menimbulkan animo di kalangan kaula muda.
Baca: Kesebelasan Pelalawan dan Inhu Membuka Pertandingan Perdana Liga Gubernur Riau Hari Ini
“Besar harapan kami, bahwa ajang seperti ini akan membuahkan hasil yang maksimal dan memberi ruang seluas-luasnya bagi atlet sepakbola yang punya bakat untuk mengembangkan hobinya,” tambahnya.
Pertandingan Piala Gubernur 2017 akan dibuka pada hari ini, di Stadion Utama Riau, Jalan Naga Sakti, Panam, Pekanbaru. Pembukaan liga itu sekitar pukul 14.00 WIB, langsung dilakukan oleh Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman dengan kickoff perdana. (bpc3)