BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Antrean panjang pengendara sepeda motor terlihat di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU), Jalan Dahlia, Pekanbaru, Kamis (13/04/2017).
Antrean itu biasanya terjadi pada saat pagi dan sore jam sibuk kerja. Antrean kendaraan isi BBM itu karena fasilitas pengisian BBM premium itu dikurangi. Yakni hanya 2 tempat saja.
Baca:Belum Ada Indikasi Kecurangan SPBU Pekanbaru
Sehingga membuat masyarakat memilih isi Pertalite. Tempat pengisian premium biasanya terletak di ujung pintu masuk, kini menjadi tempat pengisian pertalite.
Menurut salah seorang Karyawan SPBU itu, Sonia, pemindahan posisi pengisian bahan bakar itu sengaja dilakukan untuk mensosialisasikan pertalite kepada masyarakat.
“Memang disengaja dipindahkan, karena untuk sekarang Pertalite yang banyak di jual”, katanya. (Bpc11)