BERTUAHPOS.COM (BPC), SIAK – Hari ini Bandung Creatif City Forum (BCCF) menyambangi Kabupaten Siak, sebagai bentuk kerjasama pemerintah Kabupaten Siak dengan BCCF.
Dalam acara identifikasi potensi pengrajin Kabupaten Siak, terlihat dari beberapa perwakilan kecamatan menampilkan beberapa kerajinan tangan mulai dari kaligrafi, ukiran makanan khas, tanjak, tenun dan kerajinan lainnya.
Salah satu perwakilan dari Lubuk Dalam Siak, tampak membawa kerajinan tangan dari masyarakat kreatif di Lubuk Dalam, salah satunya ukiran gasing.
“Kami dari perwakilan kecamatan Lubuk Dalam membawa kerajinan dari masyarakat kreatif berupa ukiran gasing, gantungan kunci gasing, kaligrafi dari barang dan ada replika burung garuda” ujar yusri kepada kru bertuahpos.com, Rabu (12/04/2017). (bpc13)