BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU- Walikota Pekanbaru, Firdaus MT di hari jadi Kota Pekanbaru ke 230 berjanji akan terus membenahi diri untuk menjadi kota Metropolitan Madani. Untuk itu dirinya berharap seluruh elemen baik masyarakat maupun pemerintah bersinergi untuk sama-sama melakukan percepatan pembangunan.
“Saya selalu katakan bahwa pembangunan Pekanbaru tidak bisa dilakukan pemerintah saja. Mesti bersama-sama dan bekerja sama, baik unsur pemerintah maupun masyarakat,” ujarnya usai upacara peringatan hari jadi Pekanbaru ke 230 di Aula Kantor Walikota.
Â
Menurutnya ada tiga unsur yang mesti bersinergi supaya visi dan misi Pekanbaru sebagai Metropolitan Madani tercapai. “Ada tiga unsur, yaitu antara eksekutif dan legislatif, pemko dan masyarakat, serta Pemko dengan masyarakat dan rohaniawan,” sebutnya Senin (23/06/2014).
Selain itu untuk pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) Pemko Pekanbaru, bekerjasama dengan kampus-kampus yang ada di Pekanbaru
“Supaya lebih terarah dan terprogram maka kita kekalkan tadi dengan penandatangan nota sepemahaman, antara lima kampus besar, Universitas Riau (UR), Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim (UIN Suska), Universitas Islam Riau (UIR), Universitas Muhammadiyah Riau (UMRI), dan Universitas Lancang Kuning (Unilak).
Dirinya berharap kerjasama dengan kampus tersebut bisa mewarnai Kota Bertuah dengan keunggulan masing-masing kampus baik berupa teknologi maupun Sumber Daya Manusia (SDM). “Sehingga bisa memberikan dorongan dan percepatan untuk bekerja beramai-ramai menuju Pekanbaru yang modern dan sejahtera,” harapnya. (riki)
Â