BERTUAHPOS.COM (BPC), SUNGAI PAGAR– Heboh! Penemuan ular Kobra yang disebut-sebut terpanjang se Riau, ditemukan di daerah Sungai Pagar, Kampar Kiri Hilir, tepatnya di Desa Mentulik.
Ular Kobra sebanyak 3 ekor dengan panjang sekitar 4 meter itu, ditangkap oleh Ice, seorang warga yang dianggap pawang ular oleh warga sekitar, 4 hari yang lalu.
Roni, warga Desa Mentulik, mengatakan penangkapan ular ini, berdasarkan aduan warga yang sering melihat kemunculan ular tersebut.
“Warga sering liat, khawatir dan akhirnya minta tolong sama Ice untuk menangkapnya,” jelasnya kepada bertuahpos.com (31/3/2017).
Baca: Hii, Petani Sawit Ini Tewas Ditelan Ular Piton
Saat penangkapan, jelas Roni, ular tersebut tidak melakukan perlawanan, sehingga mudah untuk menangkapnya.
“Saat dipegang Ice, lemas langsung ularnya,” ucapnya.
Roni mengaku meski ular itu berkeliaran di desanya, sebelum penangkapan tersebut, belum pernah ada kabar tentang warga yang digigit ular Kobra. Ia juga mengatakan sudah banyak yang bertanya kepadanya tentang kebenaran ular terpanjang itu.
Ular Kobra itupun, kini menjadi tontonan warga sekitar. Foto dan video ular kobra terpanjang se Riau pertama kali di posting di media sosial, Facebook, oleh akun M Iral Septiadi itupun membuat heboh para netizen.
Penulis: Mao