BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Belakangan Kementerian Pariwisata gencar melakukan promosi tempat-tempat wisata yang ada di setiap provinsi. Terbaru, Pemerintah Indonesia melalui Menteri Pariwisata RI, Arief Yahya sudah menetapkan ikon pariwisata setiap provinsi harus yang berkelas internasional.
Baca:Â Menpar RI Tetapkan Bono Sebagai Destinasi Kelas Dunia
Untuk Provinsi Riau sendiri, pemerintah sudah menetapkan Bono sebagai ikon wisata Riau yang berstandar internasional.
Sebagai bentuk keseriuasannya, Arif Yahya akan memerintahkan pihak dirjen perhubungan darat dan laut, untuk mempersiapkan akses menuju Bono. Hal ini akan disampaikannya dalam Rakornas Pariwisata RI, tanggal 30-31 Maret 2017 mendatang.
Baca:Â Warga Nikmati Sunset di Pelabuhan Bagan Siapiapi Yang Belum Siap
Arif Yahya juga menyampaikan, telah disediakan lahan seluas 600 hektare dari Pemprov Riau. Lahan ini nantinya akan segera dibangun sebagai tourism resort. Menurutnya, kawasan wisata di Bono kedepannya juga akan bisa mengalahkan Bali. Hal ini dikarenakan Kemenpar akan membentuk kawasan wisata khusus di Bono, yang mana untuk luas lahannya dua kali lebih luas dibanding di Nusa Dua Bali.
Baca:Â Nikmati Suasana Asri di Warsa Barokah
“Kemenpar dengan kementerian terkait akan segera membangun beberapa spot di kawasan Bono, seperti home stay, hotel, dan tentunya juga akses infrastrukturnya,” pungkas Arif Yahya ke beberapa media dalam sambutannya saat menghadiri pembukaan Pesona Bumi Lancang Kuning di Hotel JW Marriot, beberapa hari lalu.
Penulis: Teguh Asrin