BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Kasat Reskrim Polresta Pekanbaru, Kompol Bimo Ariyanto memastikan koper yang diduga berisi bom, yang ditemukan di depan sebuah ruko di Jalan Tuanku Tambusai, Pekanbaru hanya berisi pakaian dan uang logam.
Informsi itu dipspsrksn, setelah aparat melakukan pemeriksaan dan menggeleddah koper warna hitam itu. Polisi tidak menemukan adanya lain yang dicurigai berbahaya, seperti bahan peledak atau bom.
“Tidak ada benda yang berkaitan dengan bom. Isinya hanya pakaian, arloji dan beberapa peralatan untuk memperbaiki jam,” ujarnya, Minggu malam (11/12/2016).
Namun dibenarkan bahwa koper itu diletakkan oleh seorang laki-laki. Kecurigaan warga muncul saat laki-laki yang tak dikenal tersebut pergi sambil berlari menuju ke Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) jalan Nangka, setelah meletakkan koper tersebut di TKP.
Seperti diberitakan sebelumnya, Sebuah koper diduga berisi bahan peledak terletak di depan pintu sebuah ruko kosong di Jalan Tuanku Tambusai, Pekanbaru.
Tas yang diduga berisi bom itu terletak didepan pintu Toko Sukajadi. Setelah mendapatkan laporan, polisi langsung menterilkan lokasi itu, dan arus lalu lintas dialihakan.
Â
Koper merk Polo berdiri tegak tepat di depan toko Srikandi yang sudah tutup. Kejadian ini tentu saja mencuri perhatian warga dan pengguna jalan yang melaintas di kawasan itu.
Koper sudah berada di depan toko itu sejak pukul 16.00 sore, diletakkan oleh seorang laki-laki. Saat ini tas yang diduga berisi bom itu sudah diamankan polisi, dan arus lalu lintas kembali lancar.
Penulis: Melba Ferry Fadly