BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Sekolah Luar Biasa tentu tidak kalah saing dengan sekolah umum lainnya. Seperti yang dialami Sekolah Luar Biasa (SLB) Sri Mujinab Pekanbaru yang berada dibawah yayasan Permata Bunda.
Sekolah yang telah berdiri sejak tahun 1981 itu, saat ini memiliki 18 orang tenaga pengajar dan 94 orang siswa Luar Biasa. SLB ini pada umumnya sama dengan sekolah-sekolah lainnya. Hanya saja, sekolah ini memiliki cara mengajar yang berbeda.
Berdasarkan keterangan Kepala Sekolah SLB Sri Mujinab Pekanbaru Hj Juminten MPd mengatakan, disekolah ini juga dilengkapi dengan keterampilan, kesenian dan olahraga. Sehingga, jika para siswa lulus bisa memiliki keahlian khusus.
“Keahlian khusus setiap siswa berbeda, tergantung dari minat mereka biasanya para guru yang akan mengenali minat para siswanya, ” ujarnya kepada kru bertuahpos, Jumat (14/10/16).
Adapaun kegiatan keterampilan yang dimaksud oleh Juminten berupa menjahit, salon, komputer, perbengkelan, memasak, hantaran, merangkai bunga dan masih banyak lagi ketetampilan khusus yang diberikan kepada siswa berkebutuhan khusus itu.
Selain itu para siswa akan diajarkan kesenian seperti menari, bernyanyi dan pantonim. Mereka juga akan diajarkan dalam beberapa olahraga seperti bocce dan catur. Keahlian yang mereka miliki akan menjadi nilai tambah mereka didunia kerja.
“Dari keterampilan yang mereka miliki semasa sekolah dapat menjadi mata pencarian,†lanjutnya.
Bahkan para alumni Sekolah Luar Biasa Sri Mujinab ini juga sudah banyak yang bekerja sesuai dengan keahlian mereka. Diantaranya Melfa Diana seorang Tunarungu yang kini menjadi penjahit dan Rita Nauli SE seorang Tunadaksa yang kini menjadi pegawai di Depsos Provinsi.
“Sudah banyak alumni kita yang sudah bekerja, karena setiap alumni akan didata pekerjaannya,” tambahnya
Sekolah Luar Biasa Sri Mujinab ini juga mempunyai visi, yakni mewujudkan tamatan SLB memiliki keterampilan dan pengetahuan agar mampu mengembangkan dirinya secara profesional sesuai dengan perkembangan zaman.
Penulis: Vina