BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Bersantai bersama keluarga sambil menikmati beragam jenis kuliner di Pekanbaru tentunya sangat menyenangkan.
Bahkan dengan hadirnya beragam inovasi kuliner yang ada, membuat pecinta makanan semakin dimanjakan dengan sajian sajian lezat yang unik dan menarik.
Nah, Bagi kamu yang biasa nongkrong untuk menghabiskan waktu luang akhir pekan, ada banyak referensi kuliner menarik yang bisa di kunjungi. Berikut kami rangkum reverensi kuliner sepanjang pekan lalu:
Lekeix Durian and Cake
Kuliner satu ini merupakan surga bagi pecinta durian. Siapa yang tidak akan tergiur dengan creamy nya durian asli dipadukan dengan cake yang begitu lembut dan lumer dimulut. Kedua kombinasi tersebut sangat memanjakan selera Anda untuk tidak berhenti menyantapnya.
Berukuran 7×7 dengan menggunakap cup alumunium foil, dibandrol dengan harga Rp10 ribu per cup. Juga tersedia 1 box dengan isi 6 cup seharga Rp60 ribu. (Baca: Pecinta Durian Wajib Coba! Creamy Durian Lapis Cake Lembut Hanya di Lekeix)
Lekeix juga merupakan salah satu icon untuk oleh-oleh khas Pekanbaru, Riau. Untuk mendapatkannya bisa langsung ke salah satu outletnya di jalan Gatot Subroto nomor 11 E, kemudian di Mall Ciputra Seraya lantai dasar, Pasar Buah Pekanbaru dan juga di Bandara SSK II Pekanbaru.
Mie Sagu Goreng ala Furaya Hotel Pekanbaru
Kuliner satu ini tersaji di Senapelan Coffe Shop Furaya Hotel Pekanbaru. Merupakan salah satu menu sarapan favorit bagi tamu dan pengunjung Furaya Hotel.
Anda akan dimanjakan dengan cita rasa yang sangat khas dari kuliner khas Melayu, Selat Panjang ini dengan mie sagunya yang bertesktur lembut, kenyal, yang dikombinasikan dengan telur, serta bahan-bahan pelengkap lainnya. (Baca: Mie Sagu Goreng, Menu Spesial Sarapan Pagi di Furaya Hotel Pekanbaru)
Hanya menunggu lebih dan kurang 10 menit, mie sagu goreng ala Furaya Hotel ini siap disantap. Dapat dinikmati hanya saat sarapan pagi saja, mulai dari jam 6 pagi sampai jam 10 pagi hanya di Senapelan Coffe Shop Furaya Hotel Pekanbaru.
Sop Duren Lodaya Anara
Masih seputaran tentang durian. Cafe satu ini salah satu referensi untuk menikmati berbagai menu-menu yang didominasi dengan durian. Sambil menghabiskan waktu luang Anda bersama sahabat, terdapat menu-menu yang baru hadir akan siap menggugah selera.
Seperti contohnya, terdapat menu Es Sumsum Pisang Ijo plus Duren, Kebab Durian, Durian Goreng, Pancake Durian, dan tentunya aneka pilihan sop durian. Dan masih banyak menu yang lainnya yang siap Anda nikmati. Berada di jalan Riau, tepatnya di seberang Mall Ciputra Seraya Pekanbaru. (Baca: Setiap Rabu dan Kamis, Sop Duren Lodaya Anara Promo 30 Persen Porsi Teler)
Nancy’s Fruit Salad
Untuk kuliner satu ini, Anda akan dimanjakan dengan lezat dan segarnya aneka menu dari buah-buahan. Tentunya jenis kuliner ini selain menyegarkan juga menyehatkan. (Baca: Nancy’s Fruit Salad Selalu Sajikan Buah yang Fresh dan Segar)
Baru beberap hari ini, Nancy’s Fruit Salad hadir outlet keduanya yang berada di Jalan Ronggowarsito, Gobah. Outlet pertama berada di Jalan Pandan, Tangkerang Pekanbaru. Untuk menu dan harga bervariasi. Terdapat menu seperti Salad Buah, Sop Buah, Pure Juice, Choco Dip Fruit dan terbaru Salad Buah Dressing Yoghurt plus Keju.
Brocco Vegetable Ice Cream
Masih seputar kuliner yang segar dan menyehatkan. Brocco Vegetable Ice Cream merupakan es krim dengan varian rasa sayur mayur juga buah-buahan segar.
Terdiri dari ukuran 100 ml, dengan aneka rasa yakni Brokoli, buah Naga, buah Beet, Wortel, Jagung, Ubi Ungi, Green Tea, Kurma, Pisang dan Kacang Merah. Hanya dibandrol harga Rp7 ribu per cup. (Baca: Pernah Coba Es Krim Sayur? Yuk Coba di Brocco Vegetable Ice Cream)
Untuk mendapatkannya bisa langsung meluncur ke Jalan Pandan nomor 5, Tangkerang Utara. Buka setiap hari mulai dari jam 8 pagi sampai jam 9 malam. Delivery cukup menghubungi line : 0852 7118 8995, BBM: 2B1378B.
Nah, itulah beberapa referensi kuliner yang dirangkum dalam sepekan yang lalu. Menu-menu yang akan siap menemani Anda saat mengabiskan waktu bersama sahabat, rekan kerja serta keluarga tercinta.
Penulis: Dilla