BERTUAHPOS.COM (BPC), DUMAI – Jujur, saya sangat kecewa, sangat merasa dicurangi dan akan lebih berhati-hati dengan beberapa perusahaan ritel yang ada di Riau khususnya Dumai. Pasalnya, minggu (25/09/2016) malam, saya membeli beberapa perlengkapan kebutuhan pribadi saya tepatnya di Indomaret jalan SM Amin nomor 3 Dumai, Riau, kode pos 28815 pukul 23.00 wib.
Awalnya tidak ada yang mencurigakan, namun saat mulai penghitungan, salah seorang Kasir yang berjaga di malam ini membuat saya menjadi curiga. Betapa tidak, bukannya melakukan scan barkode yang ada di barang belanjaan saya, si kasir lebih banyak mengetik di komputer Kasir tersebut, seperti sedang memasukkan nama barang dalam komputer Kasir itu. Tidak berselang lama, dia (Kasir, red) pun mulai melakukan bercode pada kode barang belanjaan saya.
Baca:Â Konsumen Keluhkan Kecurangan di Kasir Alfamart dan Indomaret
Setelah menghitung semua belanjaan, perasaan saya mulai tidak enak. Saya langsung menanyakan struknya. “Struknya ada mas? Si kasir pun menjawab, “Ada bang, sebentar yah,” jawabnya.
Setelah membayar, si kasir, berdasarkan struk belanja yang saya dapat bernama Budi, langsung memberikan struk dan mencoret dengan sigap menggunakan pena pada dua item yang tertera pada struk tersebut. “Yang di coret dua ini enggak ya bang,” kata kasir Indomaret SM Amin No 3 Dumai itu.
Sikasir pun lalu bersikap seolah sedang sibuk, karena penasaran saya langsung mengecek struk belanjaan saya. Alhasil, saya kaget minta ampun. Ternyata di dalam struk tersebut sudah dihitung dengan satu bungkus rokok dengan harga Rp 19.300 dan 3 botol minuman You C1000 dengan harga Rp 17.700.
Selain itu, dalam struk juga tertuliskan PPN Rp 11.309 dan Cukai Rp 19.300. Ternyata bukan hanya saya yang mengalami hal seperti ini, hari ini saya baca di surat pembaca bertuahpos.com ternyata banyak juga kecurangan dan keluhan yang terjadi seperti yang saya alami tadi malam.
Hal ini membuat saya selaku konsumen setia menjadi tidak percaya lagi dan akan jauh lebih berhati-hati untuk belanja di Indomaret. Dan saya juga menghimbau kepada masyarakat untuk lebih berhati-hati jika berbelanja di Indomaret.
Pengirim: Hari (08224894xxxx)