BERTUAHPOS.COMÂ (BPC), PEKANBARU -Â Harga ayam potong dan daging sapi, pada pekan terakhir bulan September 2016 ini tidak menunjukan perubahan. Artinya harga kedua komoditi ini masih bertahan seperti beberapa pekan sebelumnya.
Ade, salah seorang penjual ayam di Pasar Palapa, Jalan Durian Pekanbaru menyebutkan harga ayam potong masih bertahan diharga Rp23 ribu per kilogramnya. Meski sebelumnya sempat turun jauh diharga Rp17 per kilogramnya.
“Tidak ada perubahan harga yang segnifikan belakangan ini. Sampai sekarang masih bertahan diharga itu,” ujarnya kepada kru Bertuahpos.com, Senin (26/09/2016).
Meski harga ayam potong tidak tinggi, minat beli masyarakat masih tetap lemah. Sangat jauh dibanding dengan beberapa bulan sebelumnya.
Sementara itu, untuk harga daging hingga saat ini juga terpantau masih diharga sebelumnya, yakni Rp120 ribu per kilogramnya. Sementara daya beli masyarakat terhadap daging juga sangat lemah.
“Harga masih segitu-gitu saja. Pembeli sangat menurun. Biasa kami sediakan 30 kilogram, sekarang hanya 10 kilogram. Yang beli sedikit,” sambung Alex pedagang Daging sapi.
Demikian pula untuk harga telur ayam ras, sejauh ini tidak ada pergerakan kenaikan harga yang signifikan. Hingga saat ini harga telur ayam ras masih bertahan diharga Rp38 ribu per papannya. Harga tersebut masih dianggap normal, sebab, daya beli masyarakat terhadap komoditi ini juga seimbang. Dengan kata lain tidak ada tanda-tanda mengarah pada kenaikan harga.
“Sampai sekarang untuk telur ayam ras masih normal. Termasuk pasokan untuk telur sejauh ini juga masih aman dan tidak ada yang tersendat,” ujar Erna, salah seorang pedagang sembako di pasar itu.
Penulis: Dilla