BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Sebanyak 150 ton dari 500 ton gula pasir milik Badan Urusan Logistik (Bulog) Riau dan Kepulauan Riau (Kepri) sudah terjual. Penjualan gula pasir ini bentuk intervensi pasar oleh BUMN akibat melonjaknya harga.
       Â
Hal tersebut disampaikan Kepala Bagian (Kabag) Humas Bulog Riau Kepri, Hendra Gunafi. “Sampai hari ini lebih kurang sudah 150 ton dijual ke warga, paling banyak dari OP (Operasi Pasar) dan RPK (Rumah Pangan Kita),†katanya, Senin (19/09/2016).
Hendra sampaikan pihaknya akan terus lakukan OP dan juga penyaluran ke RPK. Bahkan pihaknya berencana menjual Gula pasir dengan harga Rp 12 ribu per kilogram.
“Kita sudah ada 20 RPK yang menjual komoditi beras dan gula pasir sesuai dengan HET (Harga Eceran Tertinggi). OP juga masih kita laksanakan karena memang tugas kita untuk stabilisasi harga,†sebutnya.
Untuk gula pasir Bulog menjual dengan harga miring Rp 12.500 per kilogram. “Jadi masih lebih murah dari harga pasar yang Rp 14 ribu sampai Rp 15 ribu per kilogram,†kata Hendra.
Selain Pekanbaru, Bulog Riau Kepri juga telah menyalurkan ke daerah daerah lain. Misal Siak, Tembilahan, Rengat, dan Dumai. “Kalau masih ada daerah yang berkeinginan untuk kita OP Silahkan dikomunikasikan ke perwakilan Bulog di masing-masing daerah. Kita tetap sesuai HET jual Rp 12.500 per kilogram,†katanya.
Hendra juga sampaikan masyarakat tidak perlu khawatir walau stok berkurang. “Karena tetap kita tambah, sekarang saja yang sudah dikirim itu 300 ton gula pasir dari Jawa Timur segera datang,†katanya.
Penulis: Riki