BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Jelang sepekan perayaan Hari Raya Idul Adha 1437 H, Dompet Dhuafa Riau masih menerima sumbangan dari para donatur untuk hewan kurban.
Namun, bagi para donatur baik bersifat pribadi ataupun lembaga, pihak Dompet Dhuafa telah menyiapkan syarat-syarat bagi mereka yang ingin memberikan bantuan hewan untuk yang dikurbankan nantinya. “Setidaknya ada lima syarat utama jika mereka ingin berkurban melalui kita,” kata kepala Dompet Dhuafa Riau Ali Bastoni kepada bertuahpos.com, Selasa (6/9/2016).
Syarat tersebut adalah mengikuti sesuai dengan Syariat Dompet Dhuafa, sudah cukup umur, giginya ompong, jantan dan memiliki bobot yang telah ditetapkan. “Itu syarat utama yang telah kita tetapkan. Untuk syarat bobot sendiri tentu ada kriterianya, terlebih lagi untuk hewan kambing” jelas Ali.
Bobot atau berat hewan yang untuk dikurbankan, kata Ali, memiliki dua jenis berat. Yakni untuk bobot biasa dan premium. Untuk kambing yang berat standar itu minimal 24-28 KG, sedangkan untuk bobot premium diatas 32 KG.
“Untuk dari harga jelas berbeda antara berat biasa dengan premium. Sedangkan untuk sapi secara nasional berat minimalnya adalah 70 KG. Syarat ini juga berlaku untuk semua pihak,” terangnya.
Sedangkan untuk harga jual hewan kurban Dompet Dhuafa, menyepakati harga Sebaran nasional Rp 1,975 juta untuk kambing dan Rp 13,5 juta untuk sapi. Namun untuk Sebaran Riau harga kambing Rp 2,3 juta dan sapi Rp 14 juta. Untuk pengadaan hewan kurban pihaknya telah bekerjasama dengan mitra lokal.
Nantinya, hewan yang telah dikurbankan tersebut akan disebar kedaerah-daerah yang benar-benar belum tersentuh bantuan. “Seperti di Meranti, Inhu dan Pekanbaru seperti di Kulim. Tapi kita juga akan beri ke panti asuhan,” tutupnya.
Penulis: Iqbal