BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan (BKP2D) Setdaprov Riau, Asrizal mengakui bahwa, dirinya menerima aduan berupa pesan singkat dari masyarakat, tentang pejabat yang membawa mobil dinas untuk kepentingan pribadi pada saat lebaran Idul Fitri kemarin.
“Laporan itu memang ada kita terima dari masyarakat. Satu unit mobil dinas plat merah melancong hingga ke Provinsi Sumatra Barat,” katanya kepada bertuahpos.com, Senin (11/07/2016).
Dia menambahkan, saat ini pihak BKP2D tengah melakukan konfirmasi ke pihak terkait untuk memastikan kebenaran perihal tersebut. Asrizal juga menjelaskan hanya ada satu laporan yang masuk terkait pejabat yang menggunakan mobil dinas untuk mudik.
“Laporan yang kami terima memang baru satu. Dan kami akan pastikan terkait penggunaan mobil dinas tersebut. Apakah benar fasilitas pemerintah itu dipergunakan untuk kepentingan pribadi atau bagaimana,” tambahnya.
Jika memang hasil pemeriksaan dari BKP2D ternyata membuktikan bahwa laporan tersebut benar adanya, pejabat bersangkutan akan tetap menerima sanksi sesuai ketentuan berlaku, yakni mengacu pada PP nomor 53 tahun 2010.
“SKPD-nya tidak dilaporkan hanya platnya saja. Klarifikasi kepada yang bersangkutan perlu dilakukan supaya tidak terjadi kesalahpahaman nantinya. Kami akan cari tahu dulu kebenarannya. Berdasarkan laporan yang kami terima, mobil dinas tersebut ditemukan di daerah Sumatra Barat,” ujar Asrizal.
Penulis: Melba