BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Tidak perlu diragukan lagi, untuk mendapatkan penghasilan tambahan di Pekanbaru, bisa didapat dari bisnis kuliner. Sebab perkembangan kuliner yang terjadi saat ini melihat sebuah peluang usaha yang menjanjikan bagi para pelaku usaha tersebut.
Seperti Tabok, cemilan olahan dari Tahu Bakso yang baru saja hadir 2 bulan yang lalu ini, tengah mendapat perhatian dari masyarakat Pekanbaru khususnya para pecinta kuliner.
Berkat kegigihan dalam hal promosi yang memanfaatkan media sosial, membuat Tabok semakin dikenal warga Pekanbaru.
(Baca:Ingin di “Tabok” Enak dan Lezat, Hanya Disini)
“Target market kita anak-anak muda yang senang nyemil, kebetulan dekat sini ada beberapa sekolah dan kampus, tapi targetnya untuk semua kalangan,” ungkap Siddiq selaku owner Tabok kepada kru Bertuahpos.com, Selasa (26/04/2016).
Adapun menu-menu yang dikreasikan dari Tahun Bakso ini adalah Burger Tabok, Chiken Ball original (isi ayam), dan Chiken Ball isi telur puyuh.
Karena yang dihadirkan hanya 3 menu saja, hampir keseluruhan menjadi favorit serta menjadi ciri khas dan andalan Tabok.
Bagaimana tidak, untuk pemesanan Chiken Ball sekitar 40 sampai 50 kotak dalam sehari. Begitu pula untuk Burger Tabok, pemesanannya sekitar 50 sampai 60 porsi dalam satu hari.
( Baca:Nikmati Sensasi Burger yang Di “Tabok”)
“Hampir sama rata sih mbak, karena menu kita kan baru 3, imbang saja yang paling diminati pelanggan,” tambahnya.
Harga yang ditawarkan pun sangat terjangkau dan bersahabat sekali, Chiken Ball original hanya Rp 8 ribu/porsi isi 5. Chiken Ball isi puyuh Rp 10 ribu/porsi isi 5. Dan burger Tabok Rp 8 ribu.
Omset atau penghasilan yang diraih oleh Tabok yaitu sekitar Rp 300 ribu sampai Rp 400 ribu per harinya. Diakui Siddiq, antara pelanggan yang langsung datang ke stand dan order delivery sama rata.
“Alhamdulillah banget untuk penghasilannya, kalau yang order hampir sama rata, yang delivery dan langsung datang ke stand kita,”ujarnya.
Bagi yang belum mencoba Tabok, langsung saja ke outletnya yang berada di jalan Duyung, Nangka Pekanbaru. Terima order delivery tanpa minimal order. Dikenakan ongkos kirim (ongkir) mulai dari Rp 3 ribu sampai Rp 10 ribu (tergantung jarak tempuh). Dapat menghubungi nomor telepon 0852 1795 2937. Buka dari jam 3 sore sampai jam 10 malam.
Penulis: Dilla