BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Green Smoothie Factory yang baru saja pindah tempat ke jalan Pinang Pekanbaru, tidaklah banyak mengubah konsep menu yang akan di tawarkan bagi pelanggan setia semangat sehat. Hanya saja dalam bentuk interior dan konsep tempat yang berubah menjadi lebih asri, hijau, nyaman dan alami.
“Menu hampir sama dengan yang kemarin, tetap fokus untuk jenis makanan sehat dari buah, tumbuhan dan sayuran. Untuk kedepannya bakal ada menu tambahan,” ungkap Endro selaku owner Green Smoothie Factory kepada kru Bertuahpos.com, Selasa (19/04/2016).
Menu yang akan hadir selanjutnya seperti salad sayur, cake, flower tea. “Nanti kita tambah fokus menu, seperti salad sayur, cake yang sehat, flower in tea, the bunga yang dikeringkan untuk menu hangatnya, jadi tidak hanya minuman dingin, minuman hangat juga tersedia,” tambahnya.
Tidak hanya itu, kedepannya akan diperbanyak menu sarapan ringan yang tidak kalah sehatnya.
“Secepatnya bulan depan sudah ready untuk menu tambahan baru, juga nantinya perbanyak menu sarapan ringan yang sehat,” sebutnya.
Endro yang begitu peduli dengan hidup sehat, tidak hanya menjual menu sehat saja. Namun apapun kegiatan yang sifatnya untuk kesehatan bisa dilaksanakan di Green Smoothie Factory.
“Semaksimal mungkin support kegiatan yang ingin hidup sehat. Bagaimana tercipta lifestyle dengan pola makan dan kegiatan yang menyehatkan. Kita menyediakan space untuk beberapa kegiatan seperti sekolah Hydroponik, kelas yoga, dan lainnya,” ujarnya.
Adapun produk yang menjadi keunggulan Green Smoothie Factory yaitu Smoothie, pressed juice dan raw mylk. Yang menjadi favorit adalah pressed juice seperti super green yang berisikan kale sawi, bayam, nenas dan apel. Mulai dari harga Rp 35 ribu sampai Rp 50 ribu.
Untuk smoothie yang favorit seperti pitaya slam yang isinya bayam, nenas, mangga dan buah naga. Dan mangago isinya mangga, nanas, pisang, buah beetroot. Mulai dari harga Rp 27ribu sampai Rp 35 ribu.
Dan raw milk ada raw almond mylk dates merupakan kacang almond dan kurma. Dan raw almond mylk greentea berisikan kacang almond , kurma, matcha powder. Harga mulai dari Rp 33 ribu sampai Rp 38 ribu.
Selain itu, terdapat makanan sehat yaitu healty on plate, yang favorit adalah chiken sesame seeds, dengan nasi merah dan sayuran baby kalian. Dan salad, seperti yang menjadi andalan thai beef salad, campuran letus(sadala), daun mint, daun basil, kol ungu, bengkoang, saus thailand, tabur dg daging sapi yg di grill.
Sudah tidak sabar lagi ingin cepat-cepat segera menyantap semua menu yang disajikan oleh Green Smoothie Factory sambil dimanjakan oleh suasana sejuk dan nyaman, langsung saja meluncur ke jalan Pinang, Pekanbaru. Buka dari jam 7 Pagi sampai jam 10 malam.
Penulis: Dilla